SNIPER86.COM, Probolinggo - Bertekad mencerdaskan anak bangsa, dengan berlandaskan Imtek (Ilmu dan Teknologi) dan Imtaq (Iman dan Taqwa) itulah komitmen yang di gaungkan oleh lembaga pendidikan Madrasah Tsanawiyah (Mts) Nusantara.
Sekolah yang berlokasi di Jalan Sunan Giri, Kelurahan Sumber Taman Kecamatan Wonoasih Kota Probolinggo telah banyak mengalami peningkatan utamanya dalam bidang mutu pendidikan.
Dalam bincang santainya, Kepala Sekolah Mts Nusantara Ihya' Aminudin di dampingi Wakilnya M. Holil, S.Ag,. M.MPd mengatakan, lembaga pendidikan yang berbasis perpaduan Imtek (Ilmu dan Teknologi) dan Imtaq (Iman dan Taqwa) telah berkomitmen dengan program satuan pendidikan ramah anak dengan motto anak senang, guru tenang, orang tua bahagia.
"Yang telah rutin kami lakukan disini yaitu, sholat duha berjamaah, sholat duhur berjamaah, hafalan Al Qur'an yang kelas unggulan, 7A, 8A dan 9A.
Mengumandangkan Asmaul Husna, Yasin dan tahlil," kata Ustad Ihya' (sapaan akrab Ihya' Aminudin -red), Rabu (14/5).
Masih kata Ustadz Ihya', komitmen tahun ajaran baru ini, di lembaganya tidak ada bullying, tidak ada kekerasan. "Tidak hanya sebatas program hanya label ramah anak, tapi akan diaplikasikan tahun depan dengan betul betul akan diterapkan karena sudah bentuk tim dan sudah berkoordinasi dengan pihak terkait," tegasnya.
Sementara, Wakil Kepala Sekolah Mts Nusantara, M. Holil, S.Ag,. M.MPd berharap, Di tahun ajaran baru ini, apa yang menjadi komitmen lembaga bisa terwujud untuk mencetak generasi muda Indonesia yang berakhlak mulia.
"Dalam rangka sekola lebih maju dan berkualitas, kami akan membuat sistem manajemen yang manual menjadi digital online. Dengan tujuan sinergitas antara guru, orang tua dan siswa lebih pro aktif. Serta perilaku anak anak perlu di lapisi dengan sikap baik," tandanya.
Diketahui, jumlah siswa Mts Nusantara keseluruhan sebanyak 262 terbagi di kelas 7, 8 dan 9. Ada juga kelas unggulan. Dengan di dukung oleh guru pengajar ada 22 orang yang berkompeten di bidangnya masing-masing.*
(Fiq)