• Pencarian

    Copyright © sniper86.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    HUT SNIPER86.COM


     

    Koramil Pakuniran Mendampingi Penyaluran BLT DD Kategori Kemiskinan Ekstrem

    Selasa, 02 Desember 2025, 6:01:00 AM WIB Last Updated 2025-12-01T23:01:18Z

    SNIPER86.COM, Probolinggo - Koramil 0820-17/Pakuniran kembali melakukan pendampingan dalam penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) dana desa (DD) di Desa Patemon Kulon, Kecamatan Pakuniran, Kabupaten Probolinggo. BLT DD tersebut diperuntukan kepada keluarga kategori kemiskinan ekstrem di wilayah setempat.

    Anggota Koramil 0820-17/Pakuniran Serka Suherman mengatakan bahwa, berdasarkan informasi yang diterima dari pihak pemerintah desa untuk penerima bantuan langsung tunai yang bersumber dari dana desa (BLT DD) untuk Desa Patemon Kulon sudah sesuai dengan ketentuan.

    “Keluarga penerima manfaat (KMP) merupakan hasil dari musyawarah desa, pemberian bantuan sosial ini dimaksudkan untuk meringankan beban masyarakat kategori miskin ekstrem," kata Serka Suherman, Selasa (2/12).


    Serka Suherman mengungkapkan, kehadiran pihaknya dalam pelaksanaan penyaluran bantuan sosial ini dalam rangka mengawal dan memantau agar penerima manfaat dapat tertib dalam proses penerimaan bantuan.

    Yang jelas kehadiran kami bukan hanya sebagai bentuk kepedulian, tapi juga sebagai upaya untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat di wilayah binaan dalam setiap kegiatan.

    “Melalui pengawalan ini kami berharap dapat mempererat hubungan antara kami dengan warga binaan guna mewujudkan kemanunggalan TNI-Rakyat agar semakin kuat,” ujarnya.

    Ditambahkan Serka Suherman bahwa jumlah keluarga penerima manfaat BLT DD kategori kemiskinan ekstrem di Desa Patemon Kulon berjumlah 6 kepala keluarga (KK). 6 KK ini masing-masing mendapatkan BLT DD kemiskinan ekstrem tahap X hingga XII (Oktober, November, Desember) tahun 2025 dengan jumlah total senilai Rp.900.000.

    “Kami berpesan kepada keluarga penerima manfaat untuk mengunakan bantuan tersebut sebaik mungkin, guna untuk hal-hal yang positif yakni untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari jika ada sisa tolong disimpan,” pungkasnya.*

    (Ads/Pendim)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini